Menghilangkan Desimal Angka di Belakang Koma Mail Merge

Menjelang pengumuman kelulusan sekolah sudah setiap tahun pastinya Operator Sekolah membuat Surat Keterangan Kelulusan sementara sebagai pengganti Ijazah.

Surat Keterangan tersebut berisikan biodata dan nilai siswa dan biasanya Operator membuat surat keterangan kelulusan tersebut dengan metode Mail Merge. Namun masalah yang terjadi adalah saat tampil di Microsoft Word angka desimal di belakang koma ikut tampil.

Kali ini saya akan memberi tahu caranya agar desimal atau angka di belakang koma tidak ikut tampil saat kita Mail Merge ke Microsoft Word

Berikut ini cara menghilangkan Desimal angka di belakang koma Mail Merge

  1. Klik kanan pada nilai yang mau dihilangkan angka desimalnya
  2. Klik Edit Field
  3. Klik Field Codes
  4. Pada Field Codes tambahkan code \#"0"
  5. Lalu Klik Ok


Sementara untuk menambahkan satu angka di belakang koma di Mail Merge ada dua kode dengan koma (,) atau titik (.) tergantung dari settingan laptop.

Berikut ini cara menambahkan satu angka di belakang koma Mail Merge

  1. Klik kanan pada nilai yang mau dihilangkan angka desimalnya
  2. Klik Edit Field
  3. Klik Field Codes
  4. Pada Field Codes tambahkan code \#"0,0" atau \#"0.0"
  5. Lalu Klik Ok

Jika ingin menambahkan dua angka dibelakang koma caranya sama tinggal di tambahkan code \#"0,00" atau \#"0.00". 

Demikian bagaimana caranya menghilangkan desimal angka dibelakang koma di Mail Merge Microsoft Word, semoga bermanfaat. Terimakasih